Yuk Mengenali Prodi Teknik Nuklir Lebih Dekat
Imam Pujianto
14 Januari 2020
Berita Pendidikan
Mendengar namanya terlintas di benak para siswa bahwa nuklir identik dengan bom. Sebenarnya tidak begitu sih..lalu apa itu teknik nuklir ? Teknik nuklir adalah penerapan praktis bidang ilmu inti atom yang disarikan dari prinsip-prinsip fisika nuklir dan interaksi antara radiasi dan material. Bidang keteknikan ini mencakup perancangan, pengembangan, percobaan, operasi dan perawatan sistem dan komponen fusi nuklir, khususnya reaktor nuklir, PLTN dan/atau senjata nuklir. Bidang ini juga dapat mencakup studi tentang fisi nuklir, aplikasi radiasi pada kedokteran nuklir, keselamatan nuklir, perpindahan panas, teknologi pengelolaan bahan bakar nuklir, proliferasi nuklir, dan efek limbah radioaktif atau radioaktivitas lingkungan. Jadi, cakupan bidang pada program studi Teknik Nuklir itu sangat luas. Demikian juga bidang pekerjaan lulusan teknik nuklir.
Di bidang apa sajakah sarjana Teknik Nuklir bisa bekerja ?
Di bidang pertanian, sarjana teknik nuklir dibutuhkan untuk rekayasa genetika pada benih padi dan kedelai untuk mendapatkan benih yang unggul
Di industri kertas, sarjana teknik nuklir dibutuhkan untuk quality control ketebalan kertas
Di bidang kedokteran, sarjana teknik nuklir dibutuhkan untuk rontgen dan kemoterapy.
Selain di bidang tersebut di atas, sarjana Teknik Nuklir juga bisa bekerja di dunia pertambangan dan perminyakan. Hal ini karena di program studi Teknik Nuklir juga dipelajari tentang termodinamika, mekanika fluida (mekanika macam-macam jenis cairan), serta perpindahan panas dan massa yang sangat dibutuhkan dalam dunia kerja pertambangan dan perminyakan.
Dengan kemampuan riset dan analisis yang baik, sarjana teknik nuklir juga dibutuhkan di BPPT (Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi ). BPPT adalah badan non departemen di bawah kementerian riset dan teknologi yang salah satu fungsinya adalah mengkaji potensi dan penerapan energi bagi masyarakat luas. Tentu saja, lulusan teknik nuklir dapat bekerja di BATAN ( Badan Tenaga Atom Nasional ) maupun sebagai dosen di perguruan tinggi.
Saat ini perguruan tinggi negeri yang membuka prodi teknik nuklir hanya Universitas Gadjah Mada dan STTN ( Sekolah Tinggi Teknik Nuklir ) yang merupakan sekolah kedinasan di bawah BATAN.
Berita Pendidikan